Berita

Kakorlantas Polri Gunakan Drone E-TLE di Cibubur untuk Pantau Kepatuhan Pengendara

Advertisement

Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri terus berinovasi dalam upaya meningkatkan kedisiplinan masyarakat berlalu lintas. Tim Subdit Dakgar Ditgakkum Korlantas Polri pada Jumat (9/1/2026) mulai pukul 11.00 WIB, menerjunkan E-TLE Drone Patroli Presisi untuk memantau arus kendaraan di Jalan Raya Cibubur.

Pantau Pelanggaran dari Udara

Pengoperasian drone khusus ini difokuskan pada titik-titik rawan pelanggaran yang sulit dijangkau oleh kamera E-TLE statis. Dalam waktu singkat, tercatat 18 pelanggaran berhasil tertangkap kamera drone, mayoritas dilakukan oleh pengendara roda dua.

Berdasarkan laporan Kasubdit Dakgar Ditgakkum Korlantas Polri, Kombes Matrius, rincian pelanggaran yang terjaring meliputi:

Advertisement

  • Tidak memakai helm: 15 pelanggaran
  • Tidak menggunakan seatbelt: 2 pelanggaran
  • Melawan arah: 1 pelanggaran

Data Terintegrasi ke Sistem Nasional

Kakorlantas Polri, Irjen Pol. Agus Suryonugroho, memastikan bahwa seluruh data pelanggaran yang terekam oleh drone langsung terintegrasi dengan Sistem ETLE Nasional. “Data hasil capture, telah terintegrasi dengan Sistem ETLE Nasional untuk proses identifikasi dan validasi kendaraan,” jelas Irjen Agus.

Irjen Agus menambahkan, kehadiran E-TLE Drone ini merupakan bagian dari upaya Polri memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan kedisiplinan di jalan raya. Ia mengimbau masyarakat untuk tetap tertib berlalu lintas meskipun tidak ada petugas di lapangan, mengingat pengawasan kini dapat dilakukan secara digital dari udara.

Advertisement